Kamis, 20 Juni 2013


London - Jose Mourinho puas dengan jadwal pertandingan yang akan dijalani Chelsea di Liga Primer Inggris musim 2013-2014 mendatang. Dia senang The Blues akan mengawali liga dengan memainkan laga kandang.

Fixtures Liga Primer Inggris musim 2013-2014 sudah dirilis. Di pekan pertama, Chelsea akan menjalani pertandingan melawan tim promosi Hull City di Stamford Bridge pada 17 Agustus mendatang.

Mourinho senang Chelsea bisa mengawali liga dengan menjalani pertandingan di kandang sendiri. Meski hanya akan menghadapi tim promosi, manajer asal Portugal itu tetap waspada.

"Saya sangat senang memulai liga di Bridge, tapi di saat yang bersamaan Hull City adalah tim yang baru promosi dan Championship dan mereka akan punya semangat, bahkan ketika mereka sekarang di Premier League. Jadi ini akan jadi start yang emosional tapi sulit," ujar Mourinho di situs resmi Chelsea.

"Memulai musim di kandang adalah cara yang hebat bagi para suporter untuk menunjukkan kepada para pemain bahwa mereka siap untuk mendukung tim, dan di saat yang bersamaan ini adalah cara yang bagus bagi pemain untuk menunjukkan motivasi dan komitmennya."

"Semoga setiap klub menjalani musim dengan baik dan khususnya saya harap kami bisa memunculkan persaingan yang ketat bagi penggemar Premier League di seluruh dunia," kata manajer asal Portugal itu menambahkan.

Mourinho punya catatan bagus di laga perdana liga bersama Chelsea. Dia memenangi semua empat pertandingan dan tiga laga di antaranya dimainkan di Stamford Bridge.

0 komentar:

Posting Komentar